Pondasi merupakan bagian yang sangat penting dari konstruksi bangunan dan dapat mengalirkan beban langsung ke dalam lapisan tanah. Lapisan tanah yang digunakan sebagai penahan pondasi harus kuat karena akan menopang dan mengalirkan beban struktur, hal ini bertujuan agar bangunan tetap stabil.

Sebelum membuat pondasi bangunan, engineer sipil harus melakukan penyelidikan tanah terlebih dahulu yang disebut pengujian sondir atau Conus Penetration Test (CPT). Penyelidikan ini bertujuan untuk memahami letak kedalaman tanah keras, tujuannya untuk memperkirakan seberapa besar kekuatan tanah tersebut dalam menahan dan menyangga beban yang akan didirikan diatasnya.

Hasil Uji Sondir biasanya dapat membantu kegiatan seperti:

  • Menentukan tingkat kedalaman pondasi yang akan dibuat
  • Menentukan jenis atau tipe pondasi yang akan digunakan untuk mendirikan bangunan
  • Menghitung daya dukung tanah asli

Metode Sondir

Uji Sondir memiliki metode yang bertujuan untuk pengukuran tanah, metode ini terdiri dari tahap penekanan suatu tiang pancang untuk mengetahui pergeseran dan penembusan. Pipa bulat atau tiang bulat yang tertutup dengan bagian ujung seperti kerucut atau suatu tabung dapat digunakan sebagai alat pancang. Selanjutnya diambil contoh tanah dan diteliti untuk memprediksi sifat-sifat fisis pada lokasi dan strate dengan variasi tahanan pada saat pemancangan.