load test

Testindo – Pengujian lateral tiang adalah pengujian dengan memberikan beban searah tegak lurus tiang (beban horizontal) sesuai dengan beban lateral rencana untuk mengukur defleksi yang terjadi pada tiang akibat beban lateral tersebut. Pengujian lateral ini biasanya dilakukan pada elevasi cut of level atau pada lokasi dimana beban lateral terbesar akan terjadi. Pengujian lateral pada tiang dilakukan berdasarkan standar ASTM D3966-07, “Standard Test Methods for Deep Foundations Under Lateral Load”. Pengujian  lateral  pada  tiang  pondasi  dapat  dilakukan  dengan  menggunakan  dua metoda yaitu dengan pile to pile method dan kentledge method. 

Pengujian lateral yang dilakukan pada tiang pondasi dapat di lakukan dengan 2 metode yang biasanya dilakukan pada tiang pondasi, yaitu:

Pile to pile mothod
Merupakan sebuah metode yang memanfaatkan tiang pada sekitar sebagai penahan untuk dapat memberikan beban horizontal pada tiang uji.

Kentledge method
Merupakan metode yang menggunakan benda mati berupa beton,dinding atau pun benda apapun yang dapat menahan gaya literal.

 

Proses Lateral Load Test

 

Dalam pengujian Lateral load test diperlukanya alat-alat pengujian yang sesuai dengan standart pengujian serta di oprasikan oleh seorang yang telah profesional dalam pengujian, peralatan tersebut meliputi:

  • Hydraulic Jack
    Harus memiliki kapasitas yang sama ataupun lebih dari beban yang akan di uji.
  • Hydraulic pump
    Merupakan kesatuan dari alat hyraulic jack
  • Transfer beam
    Transfer beam harus memiliki daya kuat yang sesuai agar tidak terjadi kegagalan pengujian
  • Refrence beam
    Pada refrence beam harus memiliki daya kuat yang cukup kuat agar tidak bergerak pada pengujian
  • Load cell
    Alat yang digunakan untuk dapat mengukur beban actual pada tiang uji secara akurat
  • Preassure gauge
    Merupakan alat yang digunakan untuk mengendalikan tekanan pada oli yang diberikan pada hyraulic pump dan hydraulic
  • JackDial gauge
    Merupakan sebuah alat yang di pasang secara horizontal, serta di gunakan untuk dapat mengukur besaran defleksi yang terdapat pada tiang ketika diberikan beban lateral
  • Stell plate
    Digunakan pada permukaan tiang pondasi yang tidak rata, agar tekanan pada hyraulic jack dapat tegak pada permukaan tiang.
Baca Juga :  Manfaat Loading Test Jembatan? Inilah Manfaatnya

Persiapan pengujian

  • Persiapan lahan dan tiang uji serta metode yang akan di gunakan dalam pengujian Lateral load test
  • Dalam persiapan jika menggunakan metode kentledge, maka mempersiapkan beban-beban yang akan digunakan seperti balok beton ataupun benda berat yang 3x lebih besar dari beban uji, apabila menggunakan pile to pile mempersiapkan dua tiang yang akan menjadi transfer beam serta jumlah plat yang akan digunakanuntuk mengakomodir jarak.
  • Apabila cut of level berada pada bawah evaluasi tanah, maka dilakukan nya sebuah penggalian hingga evaluasi cut of level tiang uji.
  • Sebelum pengujian di mulai, dilakukan nya pengetesan pada alat uji dengan menggunakan beban sekitar 5% dar beban uji

Prosedur Pengujian

Setelah di lakukan nya persiapan tersebut, prosedur pada pengujian dilakukan dengan pembebanan, dimana pembebanan mulai dilakukan dan pembacaan dial gauges dilakukan sesuai dengan standart, setiap pembacaan yang dilakukan di catat pada form bacaan yang ada serta dilengkapi dengan tanggal dan waktu secara aktual, apabila digunakan load cell maka hasil pembacaan beban aktual load cell tercatat juga pada form yang sama ataupun terpisah,setelah hasil tersebut telah terisi, maka hasil pengujian dapat di serahkan pada kontraktor untuk membaca hasil dari pengujian.

Syarat Pengujian

Pada pengujian pastinya terdapat sebuah syarat ataupun batas dalam melakukan pengujian diantaranya sebagai berikut:

  1. Terjadinya kerusakan pada tiang pondasi, apabila kerusakan terjadi pembacaan dalam pengujian akan tidak sesuai, kerusakan pada tiang pondasi berupa muncul nya retakan pada sekitar alat dial gauges.
  2. Kerusakan pada struktur penahan ataupun beam penyangga
  3. Terjadinya defleksi berlebihan hingga melebihi batas yang terlah di tentukan
  4. Terjadi Force majeure

lateral load test, alat lateral load test

Untuk dapat melakukan pengujian Lateral load test tersebut PT Testindo menjadi solusi anda sebab, PT Testindo telah berpengalaman dalam melakukan berbagai macam pengujian yang berkaitan dengan struktur bangunan, untuk melakukan pemesanan Jasa Lateral load Test dapat menghubungi :

Email: sales@testindo.com

Chat dengan tim kami melalui fitur live chat yang berada di pojok kanan bawah web ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *